Welcome To My Pena

Welcome To My Pena,

Please come in, don't forget to Say
'Assalammu'alaykum warahmatullahi wabarakatuuh'

This is Pena Area,
it's talk about story, expression, and other 'curcol'
Disini saya belajar menulis
belajar berbagi
belajar ber-ekspresi
dan belajar mendulang hikmah
Semoga tulisan-tulisan dapat bermanfaat, dan menambah amalan positif. amiin.






Rabu, 11 Mei 2011

Saya, PGN, dan kehidupan


Heppy Milad 46 tahun
for PGN
13 Mei 2011


Ada lomba karya tulis di kantor bertemakan Saya, PGN, dan kehidupan. Saya, acapkali hobby menulis, *buktinya saya suka nge-lapak di blog spot dengan coretan yang  lalu lalang begitu saja. Tapi, begitu diberikan tema, nampaknya pemikiran saya ini sulit di atur, tidak ketemu kata-kata lah untuk dirangkai, ataupun ide yang untuk ditulis. Bisa jadi, saya menyebut diri saya sendiri ini adalah penulis tak bertema. Tulisa yang dibuat seringkali adalah diakibatkan oleh pengalaman, atau sesuatu yang ingin disharing, *curcol dot com..

Selama seumur hidup saya ini, baru 2 (dua) kali saya menulis karya tulis ilmiah. Yang pertama adalah tulisan untuk tugas akhir dalam rangka menyelesaikan pendidikan diploma saya *yang judulnya terkait dengan pendapatan jasa konstruksi. Dan yang kedua adalah penulisan skripsi dalam rangka kelulusan program ekstensi pendidikan strata satu saya tahun 2009 silam *yang isinya terkait dengan pendapatan gas bumi. Mungkin, nanti, di tahun mendatang, akan muncul lagi tulisan ilmiah saya, dalam rangka menyelesaikan program pasca sarjana *thesis.red* aamiin, secuil asa yang belum menjadi nyata.

Di penghujung tahun 2006, kami, bocah-bocah seumuran 20-tahun-an, dipertemukan oleh suratan nasib, bertemu, bergabung, dan memulai dalam sebuah perusahaan pelat merah, perusahaan dengan saham dwi warna, perusahaan milik negara, yang notabene di belakangnya ada embel-embel TeBeKa. Tiga Puluh Dua orang, pagi itu, dengan wajah sumringah, dan penuh euphoria kebahagiaan, terkumpul ramai di sebuah gedung yang nampak tua, di tengah Megahnya Jakarta Raya, di kawasan Pusatnya Jakarta.

Perusahaan Gas Negara, kini, kami menyingkatnya dengan sebutan PeGeeN. Ada sejuta asa dan harap yang kami masing-masing bawa. Dalam balutan kesenangan, pagi itu, kami wajib menjalankan tugas mulia yang pertama, pendidikan dan latihan (diklat), mendapatkan penjabarannya cukup menyenangkan. Menjadikan jiwa kami masing-masing bermain dalam alam pikiran individu. Berpindah dari satu kota ke kota lain dalam menjalankan misi diklat ini. Sebut saja Lembang, Bandung, Mega Mendung, dan terakhir kota-kota yang menjadi unit kerja tempat kami menuangkan aspirasi nantinya.

*cont'd


1 komentar:

  1. senangnya..
    semoga jadi abdi negara yg amanah,.
    *bahaya kalo gas negara bocor, hehe.. :D

    BalasHapus